Tentang Magelang Kota Sejuta Bunga

Friday 13 February 2015


Batas Kota Magelang (dkptkotamagelang.wordpress.com)

Sudah beberapa tahun terakhir ini, Kota Magelang gencar mempromosikan slogan baru mereka, yaitu 'Magelang Kota Sejuta Bunga'. Slogan Kota Magelang sebelumnya adalah 'Magelang Harapan', yang merupakan akronim dari Hidup, Aman, Rapi, Asri dan Nyaman.

Pergantian slogan baru ini mengacu pada Peraturan Daerah Kota Magelang Nomor 4 Tahun 2011 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Magelang yang berorientasi pada terwujudnya Kota Magelang sebagai kota yang bersih, indah, tertib, dan nyaman.

Ndilalah, Bunga dianggap sebagai simbol yang pas untuk merepresentasikan kebersihan, keindahan, ketertiban, dan kenyamanan. Hal ini didukung dengan sejarah Kota Magelang yang sejak zaman Kolonial telah dikenal sebagai Tuin Van Java (kebun/tamannya tanah Jawa). Maka, diputuslah "Magelang Kota Sejuta Bunga" sebagai branding slogan kota Magelang yang baru.

Entah mengapa, slogan baru ini sangat cepat menyebar dan menjadi sangat populer.

Slogan Magelang Kota Sejuta Bunga ini saya akui cukup membuat saya kewalahan. Karena banyak sekali kawan atau kenalan yang bertanya tentang asal muasal serta filosofi slogan baru ini kepada saya, hal ini mungkin ini tak terlepas dari nama akun twitter saya, @AgusMagelangan, sehingga banyak yang mengira, saya banyak tahu soal Magelang, padahal belum tentu.

Biasanya kalau ada yang tanya soal penjelasan slogan ini, saya langsung jawab dengan lugas, "Aku ora ngerti, kuwi urusane pak Walikota!". Bagi saya, itu jawaban yang paling aplikatif, karena saya paling malas kalau harus menjawab pertanyaan ini. Alasannya dua, pertama, karena saya butuh waktu yang cukup lama dengan penjelasan yang lumayan njlimet untuk menjelaskan asal-muasal slogan ini, kedua, saya sejatinya bukan berasal dari kota Magelang, melainkan dari Kabupaten Magelang, sehingga secara geografis, saya tidak punya beban moral ataupun kewajiban untuk menjelaskan soal yang bagi saya sangat remeh ini. (Slogan Kabupaten Magelang adalah 'Magelang Gemilang')

Paling males lagi kalau sampai ada yang menanyakan sangkut paut antara slogan kota ini dengan nasib asmara saya, "Katanya Magelang Kota Sejuta Bunga, kok sampai sekarang sampeyan masih belum punya pacar gus?"

Verdomme!!!, Ini pertanyaan sengak yang sering ditanyakan kepada saya, dan selalu sukses membuat saya gregetan. Ayolah, Magelang memang kota Sejuta bunga, tapi perlu sampeyan tahu, Kumbangnya ada dua juta.

((( Njur aku kumanan apane buosss? )))

Diterbitkan pertama kali di situs Mojok.co edisi 6 September 2014

No comments:

Post a Comment

 
Copyright © 2014. Kaos Cocot Selo. Powered by Blogger.
Design by Herdiansyah Hamzah. Published by Themes Paper
Creative Commons License